Bulog Siapkan 75 Ribu Ton Beras Untuk DKI Hingga Maret 2017

Yanurisa Ananta
25/10/2016 13:23
Bulog Siapkan 75 Ribu Ton Beras Untuk DKI Hingga Maret 2017
(Dok.MI)

BADAN Urusan Logistik (Bulog) menyiapkan 75 ribu ton beras untuk warga DKI Jakarta hingga Maret 2017. Dengan distribusi merata antara Bulog, PD Pasar Jaya, Food Station, dan Dharma Jaya diharapkan dapat menjaga stabilitas harga beras di Jakarta.

"Kami harap tidak ada pedagang manapun yang nekat menimbun barang. Kalau nekat pasti dia rugi karena uang, pasokan, distribusi dan jaringan kami cukup," kata Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Balai Kota, Selasa (25/10).

Hal itu pun didukung dengan dana yang dimiliki Food Station sebesar Rp300 miliar. Ahok mengingatkan para penimbun untuk tidak main-main dengan kebijakan Pemprov karena berspekulasi meminjam uang dari bank.

Untuk mempermudah distribusi, Bulog akan menyediakan fasilitas berupa transportasi. Dengan transportasi dan pergerakan yang memadai distribusi diperkirakan akan lebih lancar.

"Kita harus menjaga inflasi. Salah satu inflasi yang menghantui kita adalah pangan," kata Kepala Bulog Djarot Kusumayakti.

Pemprov juga siap membangun dua perkulakan di dua lokasi. Di akhir tahun rencananya perkulakan dibangun di Pulogebang. Sementara, perkulakan di Kramat Jati akan dibangun pada bulan Februari 2017. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya