Ahok Resmikan RPTRA Terbesar di DKI Senilai Rp1,2 M

LB Ciputri Hutabarat
13/10/2016 11:13
Ahok Resmikan RPTRA Terbesar di DKI Senilai Rp1,2 M
(ANTARA)

GUBERNUR DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok meresmikan Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) Bhinneka di kawasan Petukangan Utara, Jakara Selatan. RPTRA ini merupakan RPTRA paling besar saat ini di Ibu Kota.

"Yang ini kita gunakan pakai dana APBD untuk membangun. Enggak pakai CSR," kata Ahok di RPTRA Bhinneka, Kamis (13/10).

RPTRA Bhinneka memiliki luas 6.800 meter persegi. Lahan RPTRA itu merupakan milik Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI.

Sementara pembangunan menggunakan anggaran Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintah Daerah DKI senilai Rp1,2 miliar.

"Karena itu, desain RPTRA yang memakai APBD lebih bagus sekarang. Bangunannya lebih minimalis dan fungsional," terang Ahok.

RPTRA ini memiliki fasilitas tempat bermain anak, sarana olahraga futsal, lapangan basket dan bulutangkis dan amphitheater. Ada pula ruang pertemuan serbaguna, ruang perpustakaan, toilet difable, dan ruang konseling.

"Dan yang paling saya suka itu ada ruang laktasi pakai AC. Supaya anak-anak kalau kepanasan saat menyusui bisa kemari," tandas Ahok.

Kepala BPMPKB Provinsi DKI Jakarta Dien Emawati memastikan pembangunan RPTRA menggunakan APBD akan selesai akhir tahun. Sejauh ini, ada 11 RPTRA yang sudah diselesaikan pembangunannya.

"Sisanya kita kebut karena sudah mulai juga pembangunannya," terang Dien. (MTVN/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya