Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
CALON petahana Basuki Tjahaja Purnama mengaku tidak akan mengubah kebiasaannya saat masa kampanye yang dimulai 28 Oktober hingga 11 Februari 2017 nanti. Pria yang karib disapa Ahok ini menegaskan bakal tetap mendatangi acara pernikahan warga.
"Kita akan tetap datang ada acara pesta kawinan maupun kalau ada yang meninggal," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (3/10).
Sejak menjadi anggota legislatif di Bangka Belitung Timur, Ahok mengaku sudah mejalani kebiasaan mendatangi kondangan. Bahkan dalam sehari, ia bisa menghadiri 10 acara pernikahan warga bertepatan dengan liburnya sebagai pejabat daerah, Sabtu dan Minggu.
"Kalau siang hari bisa kita jalanin tiga pernikahan kalau dekat. Kalau malam maksimal dua," terang dia.
Ahok mengaku tidak peduli dengan anggapan mendatangi kondangan sebagai bentuk kampanye. Sebab, pada kenyataannya Ahok ogah ditawari panggung oleh sang pemilik hajatan.
"Kalau politisi yang hadir buat kampanye, pasti dimintai tuan rumah buat naik ke panggung ngomong-ngomong. Saya enggak mau gitu. Sebisa mungkin cepat, salaman, foto-foto, langsung pulang," pungkas dia. (MTVN/OL-4)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved