3.500 Personel Polda Metro Amankan Idul Adha di DKI Jakarta

Deny Irwanto
08/9/2016 13:54
3.500 Personel Polda Metro Amankan Idul Adha di DKI Jakarta
(ANTARA)

POLDA Metro Jaya melakukan apel pengamanan hari raya Idul Adha yang akan jatuh pada Senin (12/9).

Kapolda Metro Jaya Irjen Moechgiyarto mengatakan ribuan personel gabungan disiagakan untuk mengamankan hari raya Idul Adha di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

"Kita akan mengerahkan jumlah pasukan sebanyak kurang lebih 3.500 personel, terdiri dari personel Polda Metro Jaya, kemudian dari Pemadam Kebakaran, Satpol PP, Dishub, Jasa Marga, kemudian di-back-up oleh TNI yaitu Kodam Jaya," kata Moechgiyarto usai apel di Mapolda Metro Jaya, Kamis (8/9).

Moechgiyarto menjelaskan, yang mendapat perhatian lebih yaitu pengamanan di jalan raya maupun jalan arteri, tempat wisata, dan tempat-tempat ibadah.

"Kemudian kita juga amankan pada saat pelaksanaan yang diperkirakan nanti pada takbiran Idul Adha itu juga menjadi kita prioritas jangan sempat nanti di situ justru terjadi gangguan berupa kejahatan ataupun masalah lalu lintas," jelas Moechgiyarto.

Moechgiyarto menjelaskan, kemungkinan puncak libur Idul Adha akan terjadi pada Jumat, (9/9). Untuk antisipasi kepadatan di tol arah luar Jakarta, apabila terjadi kepadatan 3 hingga 5 kilometer di gerbang tol, maka akan dipakai upaya jemput pengambilan tiket.

"Kami sedang upayakan kalau anteran lebih dari 5 kilometer, supaya digratiskan tapi ini masih dikoordinasikan," pungkas Moechgiyarto. (MTVN/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya