Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PERWAKILAN tiga partai pendukung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sepakat menyerahkan keputusan politik soal Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI 2017 kepada sang petahana.
Hal ini disampaikan salah satunya oleh Koordinator Wilayah Partai NasDem Jakarta, Victor Laiskodat. Victor menerangkan bakal menyerahkan sepenuhnya keputusan jalur politik kepada Ahok, yakni maju lewat partai politik atau tetap maju di jalur independen.
"Kalau pun ada gabungan partai politik yang cukup, terserah Ahok. Kami tentunya bersama Teman Ahok sangat gembira dengan apa pun yang dia pilih," kata Victor di Sekretarian Teman Ahok, Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (27/7).
Hal serupa juga diungkapkan Kepala Bidang Politik Hukum dan Hak Asasi Manusia Partai Golkar, Yorrys Raweyai. Dia menekankan pihaknya mendorong Ahok supaya maju, apa pun itu jalurnya. Langkah Golkar ini, kata Yorrys, pembuktian bahwa dukungan Golkar kepada Ahok tanpa syarat.
"Kita tidak seperti teman-teman politik lain yang selalu ada bargain politik. Yang paling baik kami serahkan semua kepada Ahok," terang Yorrys.
Pada kloter terakhir, Ketua DPD Hanura DKI, Ongen Sangaji, juga menyampaikan pendapatnya yang mementingkan Ahok kembali maju menjadi Gubernur DKI Jakarta Periode 2017-2022. Kesepakatan juga diserahkan kepada Ahok mengenai bakal calon gubernur yang bakal mendampingi dirinya.
"Untuk wakil, kita serahkan juga kepada Pak Ahok. Yang penting Pak Ahok maju apa pun itu jalurnya," tandas dia. (OL-5)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved