Masih Ada Warga yang Kecele

Ssr/J-3
07/6/2016 05:30
Masih Ada Warga yang Kecele
(ANTARA/Reno Esnir)

LIMA pria bergegas, bahkan sedikit berlari, menuju Kantor Badan Pelayan Terpadu Satu Pintu (BPTSP) Provinsi DKI Jakarta, kemarin.

Hari belum terlihat sore, tetapi kantor beralamat di Jalan Kebon Sirih No 18 Blok H Lt 18, Jakarta Pusat, itu sudah tutup.

Di pintu masuk ditulis bahwa selama Ramadan, layanan hanya dibuka dari pukul 07.30 hingga pukul 14.00 WIB. Kekecewaan terpancar dari wajar mereka.

"Ya, saya pikir masih buka sampai pukul 15.00, tidak tahunya lebih cepat 2 jam dari jam biasanya," sesal Wanto, 28, pegawai kantor notaris, yang akan mengurus izin usaha, kemarin.

Menurut Wanto, seingatnya tahun lalu jam pulang kerja dimajukan 1 jam.

Karena itu, ia beranggapan sama seperti tahun lalu. Ia hanya terlambat 20 menit dan kantor BPTSP sudah tutup.

"Besok ke sini lebih pagi lagi. Maklum, Pak, saya kemarin tidak baca koran sih," kilahnya saat ditanya wartawan.

Di sisi lain, kekecewaan yang sama juga diutarakan Budi, 35, karyawan swasta yang datang untuk mengurus izin kesehatan.

Dirinya mengaku sudah mengetahui jadwal kerja PNS DKI Jakarta selama Ramadan dari media massa.

Tadi, ia berangkat dari kantornya di kawasan Sudirman Central Business District (SCBD) sekitar pukul 13.10.

Namun, perkiraannya meleset sesampainya di parkiran BPTSP sekitar pukul 13.40.

Ia terhenti cukup lama di depan lift menunggu antrean.

"Tadi lama mengantre di lift. Saya sudah tahu info di media kalau ada perubahan jadwal jam kerja PNS DKI, tapi saya kirain tadi ngejar waktunya, saya sampainya pukul 14.10," lirih Budi.

Budi mengaku besok akan datang kembali ke Kantor BPTSP lebih awal untuk mengurus perizinannya tersebut.

"Mau tidak mau, saya harus ke sini lagi besok (hari ini) untuk mengurus izin. Saya balik ke kantor dulu untuk membuat surat izin mengurus perizinan ini lagi," kata dia.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengeluarkan aturan kerja bagi pegawai negeri sipil dari pukul 07.30 sampai pukul 14.00 selama bulan Ramadan.

Jam pulang yang lebih awal disambut cukup antusias oleh sejumlah pegawai.

"Lebih cepat pulangnya mulai hari ini, jadi bisa lebih cepat sampai di rumah. Alhamdulillah, bisa mengejar berbuka puasa bersama keluarga," ujar Andi, 45, salah seorang pegawai BPTSP.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya