Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, merekomendasikan tempat hiburan Grand Paragon segera ditutup karena digunakan untuk memakai narkoba.
Hal itu diketahui dari hasil inspeksi mendadak (sidak) bersama Badan Nasional Narkotika (BNN) Provinsi DKI dan Polda Metro Jaya, Kamis (25/2) dinihari. Hasilnya, ada sedikitnya 50 orang pengunjung positif narkoba.
“Ya pastilah. Ini akan kita evaluasi. Grand Paragon paling gede jumlah pengunjungnya yang kedapatan positif narkoba,” kata Djarot seusai menghadiri Rapat Anggota Tahunan Koperasi Pegawai Pemerintah Daerah (RAT KPPD) DKI di Wisma Antara, Jakarta Pusat, Kamis (25/2).
Ketika mengikuti sidak dini hari tadi, Djarot mengaku bukan hanya para pengunjung yang ketahuan menggunakan narkoba melalui tes urine, tetapi juga tertangkap tangan menggunakannya. Karena ada barang bukti barang narkoba yang sedang digunakan atau terletak di meja.
“Waduh di sana itu, kita bukan hanya lihat orangnya saja. Tapi di sana juga ada barang bukti. Gila nggak,” ujarnya.
Sidak yang dilakukan di dua tempat itu yakni Grand Paragon dan Sun City KTV di Jakarta Barat, menjaring sebanyak 51 pengunjung yang positif narkoba. Mereka semua langsung diciduk aparat kepolisian.
“Ke-51 pengunjung positif narkoba sudah kita serahkan ke polisi. Itu urusan polisi. Diangkut sama polisi langsung,” ungkapnya.
Mengenai rencana penutupan Grand Paragon, mantan Wali Kota Blitar itu menyatakan pihaknya telah memberikan instruksi kepada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI untuk segera melakukan eksekusi tersebut.
“Rencana penutupan Grand Paragon itu sudah tahu Disparbud DKI. Sudah kita instruksikan,” jelasnya. (OL-1)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved