Dinsos DKI Kesulitan Lakukan Pendataan PSK Kalijodo

LB Ciputri Hutabarat/MTVN
12/2/2016 20:49
Dinsos DKI Kesulitan Lakukan Pendataan PSK Kalijodo
(MI/Galih Pradipta)

KEPALA Dinas Sosial DKI Masrokhan mengaku kesulitan dalam mendata Pekerja Seks Komersil (PSK) di Kalijodo. Padahal, data itu nantinya dipakai sebagai dasar Dinsoso untuk melakukan pembinaan dan pemulangan PSK usai Kalijodo digusur.

Masrokhan mengungkapkan pendataan ke lapangan langsung sangat riskan. "Kita sulit masuk ke TKP. Kalau pakai seragam belum masuk saja sudah ditimpukin," kata Masrokhan.

Untuk mengakali kesulitan tersebut, Masrokhan menyebut akan mengambil data dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. Meski mungkin data tak terlalu sesuai dengan di lapangan, Masrokhan bilang setidaknya data tersebut bisa digubakan sebagai data dasar.

"Melalui Dukcapil lebih aman. datanya dari Kelurahan setempat yang melapor 1x24 jam. Kalau tidak ada terpaksa kita pakai data existing," ucap dia.

Senada dengan pernyataan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahjaa Purnama, Masrokhan bilang setiap PSK yang tidak berdomisili di Jakarta akan dipulangkan melalui program Orang Terlantar (OT) dari Dinsos DKI. DKI audah bekerjasama dengan transportasi terkait untuk memulangkan para PSK tersebut.

"Bagi mereka yang ingin pulang ke kampung halaman kita masukkan ke OT kirim ke daerah asal. Kita kerjasama dengan Pelni dan Otobus melalui ticketing," ucap dia.

Sementara itu, jika memang benar ditemukan PSK yang memiliki KTP Jakarta akan segera dibina. Pembinaan akan dilakukan sendiri di Panti Sosial Bina Karya Wanita, Jakarta Barat. "Yang sisanya kita rangkul untuk dibina," terang Masrokhan.

Terlepas dari itu semua, Masrokhan menambahkan Dinsos DKI siap untuk melakukan pembinaan untuk semua PSK di Kalijodo. Dinsos DKI, kata dia, siap dari segi fasilutas maupun dari segi finansial. "Semua program siap kita jalankan sesaat setelah penggusuran," tandas dia. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Aries
Berita Lainnya