Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
POLISI Diraja Malaysia (Royal Malaysia Police) menangkap Ri Jong Chol, warga Korea Utara terkait pembunuhan saudara tiri Perdana Menteri Korea Utara Kim Jong-Un, Kim Jong-Nam di Selangor, Jumat (17/2).
Kepala Polisi Diraja Malaysia Irjen Tan Sri Dato' Sri Khalid Bin Abu Bakar di Kuala Lumpur, Sabtu, mengatakan Ri Jong Chol diduga terlibat dalam pembunuhan laki-laki Korea Utara Kim Jong-Nam pada 13 Februari 2017.
Berdasarkan kartu identitas yang dimiliki, laki-laki tersebut diidentifikasi sebagai Ri Jong Chol kelahiran Korea Utara 6 Mei 1970. Polisi Diraja Malaysia masih akan melanjutkan proses investigasi.
Polisi Diraja Malaysia memburu empat lelaki asal Korea Utara setelah menangkap dua wanita masing-masing Doan Thi Huong berpaspor Vietnam dan Siti Aisyah berpaspor Indonesia terkait dugaan pembunuhan.
Media setempat melaporkan ke empat warga Korea Utara diduga turut berada di Lapangan Terbang Internasional Kuala Lumpur 2 (KLIA 2) Senin antara pukul 07.30 hingga 08.30 pagi ketika dua wanita tersebut melakukan serangan terhadap Kim Jong-Nam.
Sumber setempat menyebutkan ke empat warga negara Korea Utara tersebut merupakan perancang pelaku pembunuhan terhadap Kim Jong-nam yang dilakukan dua wanita.
Wakil Kepala Perwakilan KBRI Kuala Lumpur Andreano Erwin mengatakan hingga saat ini pihaknya masih menunggu akses konsuler untuk bertemu dengan Siti Aisyah.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved