Clinton tidak akan Mencalonkan Diri Lagi

Basuki Eka Purnama
09/1/2017 11:36
Clinton tidak akan Mencalonkan Diri Lagi
(AFP/ JEWEL SAMAD)

HILLARY Clinton tidak akan mencalonkan diri lagi setelah kalah dalam pemilihan presiden Amerika Serikat dari Donald Trump pada November lalu. Hal itu dikatakan orang kepercayaan mantan Menteri Luar Negeri AS itu, Minggu (8/1).

"Saya rasa dia akan aktif membantu anak-anak dan keluarga AS," ujar Neera Tanden, presiden Center for American Prograess, think tank Partai Demokrat. "Itu adalah hal yang telah dikerjakannya sepanjang hidupnya."

"Saya tidak melihat dia mencalonkan diri sebagai presiden lagi," imbuh Tanden.

Tanden mengatakan hal itu sebagai tanggapan atas artikel di New York Times yang berspekulasi mengenai apakan Clinton akan mencalonkan diri sebagai Wali Kota New York melawan inkumben Bill de Blasio.

"Saya rasa dia tidak akan mencalonkan diri sebagai presiden atau jabatan lain," tegas Tanden. (AFP/OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya