Heboh di Sosmed, Rudy Jaelani Diduga Anggota ISIS Tewas di Suriah

Roni Halim/Metrotv
08/3/2016 20:25
Heboh di Sosmed, Rudy Jaelani Diduga Anggota ISIS Tewas di Suriah
(Ilustrasi)

SEJUMLAH warga dan tetangga Rudy Jaelani tidak menyangka kalau Rudy diduga bergabung dengan ISIS dan tewas di Suriah oleh pejuang kurdi seperti yang dilangsir oleh akun twitter @drpartizan.

Rudy sendiri dikenal sebagai sosok yang baik dan selalu aktif dalam kegiatan kepemudaan di wilayah tempat tinggalnya dan warga sendiri hanya tahu kalau Rudy berangkat ke Singapura untuk bekerja.

Meski belum jelas kebenaran berita tentang bergabungnya Rudy Jaelani ke kelompok ISIS seperti yang dilangsir oleh akun twitter @drpartizan, sejumlah warga dan tetangga yang berada di jalan Cibuntu Tengah Kota Bandung tidak menyangka kalau Rudy bergabung dengan kelompok radikal tersebut.

Menurut para tetangga,sosok Rudy dikenal baik, selalu aktif dalam kegiatan kepemudaan di lingkungan tempat tinggalnya.

Warga tidak melihat tanda-tanda aneh terhadap prilaku Rudy setiap harinya. Rudy bergaul seperti pemuda seusianya.

Warga sendiri hanya tahu kalau Rudy berangkat ke Singapura pada 2014 lalu dengan tujuan untuk mencari pekerjaan.

Ketua RT tempat Rudi tinggal, Agus, mengatakan sebelum berangkat ke Singapura untuk bekerja, dirinya sempat mengantarkan Rudy untuk membuat surat keterangan catatan kepolisian.

Sejauh ini belum ada keterangan pasti dari pihak kepolisian karena masih menunggu dari Kemenlu. Polisi datang hanya meminta data Rudy.

Sebelumnya, nama Rudy Jaelani mendadak ramai dibicarakan di media sosial setelah foto dan dokumen ijazahnya dipublikasikan melalui akun twitter milik aktivis kurdi, @drpartizan.

Pemilik akun menjelaskan bahwa dokumen tersebut milik satu dari 12 WNI yang tergabung dalam kelompok radikal ISIS yang datang via Turki, meski hingga kini belum diketahui secara pasti kebenaran informasi tersebut. (X-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gaudens
Berita Lainnya