Mengunyah dan Infeksi

MI
22/1/2017 09:41
Mengunyah dan Infeksi
(MI/Caksono)

MENGUNYAH makanan ternyata bisa melindungi Anda dari bahaya infeksi. Menurut penelitian terbaru, aktivitas mengunyah akan memicu pelepasan sel imunitas pelindung tubuh dari infeksi.

Penelitian yang dirilis jurnal Immunity menemukan mengunyah akan menstimulasi pelepasan sel T-helper 17 (Th17) di mulut. Sel Th17 ialah sel pembentuk sistem imunitas yang akan memerangi patogen berbahaya.

Menurut ketua penelitian itu, Joanne Konkel dari University of Manchester, Inggris, di lambung dan kulit, sel Th17 diproduksi bakteri bersahabat. Di mulut, mengunyah memunculkan sel Th17. (Medicalnewstoday/Bas/X-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya