Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
ROBERT Vaughn yang terkenal lewat perannya sebagai Napoleon Solo di serial televisi The Man from UNCLE meninggal dunia pada Jumat (11/11) di usia 83 tahun karena leukemia.
"Vaughn meninggal dunia di New York didampingi keluarganya," ujar manajer Vaugh, Matthew Sullivan.
Aktor itu meninggalkan seorang istri, Linda, dan dua anak, Cassidy dan Caitlin.
Terlahir di New York dari orangtua yang juga aktif di dunia bisnis pertunjukkan, Vaughn pertama kali menarik perhatian saat meraih nominasi Piala Oscar lewat perannya di film The Young Philadelphians pada 1959.
Setahun kemudian, dia berperan sebagai salah satu karakter jagoan di film The Magnificent Seven.
Meski dia membintangi banyak film, Vaughn paling terkenal lewat perannya sebagai Napoleon Solo, versi televisi dari James Bond di serial The Man from UNCLE. (AFP/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved