Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
KELUARGA besar Yayasan Agung Podomoro Land (YAPL) memperkuat kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) di lingkungannya dengan terlibat aktif pada perayaan Idul Adha 1437 Hijriah, termasuk di wilayah sekitar proyek Pluit City.
Berdasarkan keterangan tertulis kepada media, Senin (19/9), total 20 ekor sapi dan 86 ekor kambing disumbangkan YAPL yang penyaluran hewan kurban didistribusikan melalui lingkungan sekitar bisnis unit yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Bali, Batam, Balikpapan, dan Medan.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk CSR di bidang sosial kemasyarakatan, khususnya keagamaan yang telah rutin dilakukan keluarga besar YAPL.
Pluit City sebagai bagian dari keluarga besar Agung Podomoro Land (APLN) juga melakukan kegiatan CSR kurban dengan memfokuskan diri untuk wilayah Muara Angke.
"Sebagai bagian dari warga Muara Angke, manajemen dan karyawan Pluit City berharap hewan kurban ini bisa bermanfaat dan semakin memperkuat silaturahim yang telah terjalin selama ini," ujar Pramono, Asisstant Vice President (AVP) Public Relations and General Affair Pluit City saat memberikan hewan kurban kepada tokoh masyarakat Muara Angke.
Pemberian hewan kurban juga dihadiri antara lain dari perwakilan Kecamatan Penjaringan, Polsek Penjaringan, serta kelurahan.
Staf Kecamatan Penjaringan Surya saat menerima hewan kurban mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari pihak swasta. “Untuk penyalurannya akan ditentukan kemudian oleh pihak Kecamatan,” katanya.
Untuk CSR di bidang sosial kemasyarakatan khususnya keagamaan tahun ini, Pluit City sendiri telah pula memberikan santunan kepada 500 anak yatim, buka puasa bersama, serta pembangunan musala.
Kegiatan CSR terbaru lainnya yang dilakukan Pluit City di bidang kesehatan berupa edukasi perilaku sehat yang menyasar 400 siswa SD Muara Angke. Sebelumnya, pernah pula dilakukan pemberian 4 buah motor pengangkut sampah di lingkungan Muara Angke untuk nelayan, yang merupakan kegiatan CSR di bidang lingkungan, selain juga CSR di bidang pendidikan berupa pemberian beasiswa untuk anak nelayan yang kurang mampu.
Dua anak nelayan warga Muara Angke, yaitu Elita dan Edi Sumanto, penerima beasiswa Agung Podomoro, sekarang merupakan mahasiswa jurusan hukum bisnis di Podomoro University. (RO/OL-5)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved