DPR Minta Kemenag Upayakan Penambahan Kuota Haji

Indriyani Astuti
23/8/2016 18:30
DPR Minta Kemenag Upayakan Penambahan Kuota Haji
(ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)

DPR mengimbau agar Kementerian Agama melakukan lobi resmi dengan Pemerintah Arab Saudi untuk menambah kouta jemaah haji asal Indonesia.

Anggota Komisi VIII dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Maman Immanulhaq mengatakan lobi dimaksudkan agar kuota dari negara lain yang tidak terpakai dapat dialihkan ke Indonesia.

"Komisi VIII sudah mengimbau Kemenag harus melakukan koordinasi dengan kementerian luar negeri lewat duta besar. Kuota kita seharusnya seperti 2015 sekitar 211.000, dengan itu tidak ada antrean panjang. Kenapa negara yang tidak dipenuhi kuotanya tidak diberikan ke Indonesia saja?" tutur Maman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (23/8).

Indonesia, lanjutnya, harus menyakinkan Pemerintah Arab supaya bersedia memberikan penambahan kouta mengingat posisi tawar Indonesia sebagai negara pengirim jemaah haji terbanyak dan memberikan pemasukan besar bagi Arab Saudi.

"Arab Saudi tidak bisa menutup mata. Jemaah umrah kita sampai 2 juta orang per tahun. Maka kita berhak meminta Pemerintah Arab Saudi memberikan pelayanan termasuk penambahan kuota," imbuhnya.

Terbatasnya kuota bagi jemaah haji asal Indonesia dimanfaatkan oleh jasa travel haji dan umrah yang nakal. Mereka menjanjikan keberangkatan bagi jemaah haji dengan menggunakan kuota dari negara lain yang mayoritas penduduknya bukan muslim, dengan cara ilegal. Belum lama ini, 177 WNI tertangkap pihak Imigrasi Filipina karena akan berangkat ke Tanah Suci menggunakan paspor palsu. (OL-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya