Headline
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.
Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.
PEMULIHAN jaringan telekomunikasi di wilayah terdampak gempa Sulawesi Tengah terus diupayakan pemerintah. Hingga saat ini pemulihan infrastruktur telekomunikasi mencapai 88%.
"Jaringan telekomunikasi seluler yang sudah berfungsi mencapai 88,06% atau sebanyak 3.099 BTS sudah berstatus aktif," kata juru bicara Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), Ferdinandus Setu, melalui keterangan pers yang diterima, Jumat (12/10).
Sebanyak 64 unit telepon satelit juga telah didistribusikan Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kemenkominfo ke posko-posko penanganan pengungsi di wilayah Sulawesi Tengah.
Petugas dan warga dapat menggunakan telepon satelit tersebut untuk koordinasi dan komunikasi percepatan pemulihan pasca-bencana.
"Warga juga dapat menggunakan telepon satelit untuk mengabarkan kondisi terkini mereka di posko pengungsian," ujar Ferdinandus.
Dia menambahkan pihaknya juga telah mengoperasikan 17 perangkat internet satelit di posko-posko pengungsian di Kota Palu, Kabupaten Donggala, dan Kabupaten Sigi. Sebanyak 2 perangkat tambahan akan dipasang di wilayah Danau Lindu dan Tulawi.
"Tersedianya perang internet satelit ini memungkinkan warga dapat melakukan mengakses internet secara gratis." (OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved