Edo Kondologit Tidak Adil Angkat Isu Sara

Ric/H-1
13/1/2017 07:21
Edo Kondologit Tidak Adil Angkat Isu Sara
(MI/Sumaryanto)

PENYANYI Edo Kondologit, 49, memandang rendah penggunaan isu SARA dalam kompetisi politik.

Menurutnya, hal tersebut merupakan cara curang yang ketinggalan zaman.

Sudah saatnya persaingan politik dilakukan dengan memamerkan ide kerja masing-masing.

Hal tersebut, dinilai Edo, sebagai politik sehat yang dapat memajukan Indonesia.

"Kalau Indonesia mau maju hari ini, mari kita nilai orang-orang dari kinerja dan prestasi dia. Itu yang paling benar," ucap Edo saat ditemui saat acara flash mob pendukung Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat, di Cilandak Town Square, Jakarta, Minggu (8/1).

Oleh karena itu, dirinya mengecam keras penggunaan isu SARA untuk menjatuhkan Basuki.

Menurut pria kelahiran Sorong, Papua, tersebut, Basuki tidak mungkin meminta untuk dilahirkan sebagai orang Bangka dengan etnik Tionghoa.

"Karena itu, tidak adil kalau kita gunakan isu SARA untuk menjatuhkan lawan politik," imbuh Edo.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya