Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PESEPAK bola Lionel Messi, 29, mengumumkan aksi boikot terhadap media pada Selasa (15/11).
Langkah itu sebagai protesnya setelah seorang wartawan menuding rekan setim Messi, Ezequiel Lavezzi, menggunakan ganja di lokasi latihan timnas Argentina.
Dengan berdiri di depan para pemain timnas Argentina saat konferensi pers selepas laga melawan Kolombia yang dimenangi tim 'Tango' 3-0, Messi mengatakan para pemain Argentina tidak akan lagi berbicara kepada media massa.
"Kami telah memutuskan untuk tidak lagi berbicara kepada media massa dan Anda tahu alasannya. Ada banyak tuduhan, banyak sikap tidak hormat, dan tuduhan yang dibuat terhadap Pocho (Lavezzi) sangatlah serius," ujar kapten timnas Argentina itu.
Messi menambahkan timnya tidak keberatan dengan kritik terhadap performa mereka.
"Kami tahu, mayoritas dari kalian tidak memainkan permainan yang sangat melecehkan. Kami siap dikritik saat kalah atau menang atau saat kami bermain buruk. Namun, yang terjadi ialah ada penyerangan terhadap kehidupan pribadi," ungkap Messi. (AFP/OL-3/H-5)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved