Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
ISTRI Presiden terpilih Amerika Serikat Donald Trump, Melania Trump, secara resmi akan menjadi ibu negara setelah pelantikan presiden pada Januari 2017 mendatang. Namun, sejumlah pengamat politik percaya putri pertama Donald Trump, Ivanka Trump, 35, akan memainkan peran strategis dalam perpolitikan Amerika Serikat nantinya.
Peran Ivanka sudah terlihat sejak dirinya terlibat dalam kampanye ayahnya, yakni menjadi pembicara untuk memenangi suara.
Perempuan yang dikenal sukses sebagai pebisnis itu berpidato dan berusaha mengambil hati para pemilih mengenai ayahnya yang sebenarnya sangat memperhatikan dan mendukung isu perempuan. Pidatonya kala itu memukau penonton yang hadir.
Ketika ayahnya dituding sebagai orang yang seksis (diskriminasi terhadap lawan jenis) selama kampanye presiden, Ivanka bekerja keras untuk meraih suara pemilih dari kaum perempuan. Dalam pidatonya pada Juli lalu, dia menyampaikan kebijakan pemerintah haruslah memperhatikan perempuan dan anak. Itu seharusnya menjadi suatu norma.
"Politisi bilang harus ada kesetaraan gaji pegawai, tetapi ayahku sudah menerapkan hal itu di perusahaannya sepanjang kariernya," ujar Ivanka seperti yang dikutip dari Bbc.co.uk.
Idenya mengangkat permasalahan cuti hamil terbukti dapat memenangkan Trump di bursa calon presiden. Donald Trump pun menyatakan ketika berkampanye di Iowa, Amerika Serikat, Ivanka berkeras mengenai hal itu.
"Dialah yang benar-benar mendukung hal itu. Dia sampaikan 'Ayah, ayah kita harus melakukannya," ujar Trump.
Pascapenampilannya, Ivanka lebih menjadi sorotan publik di media sosial ketimbang ayahnya. Dia mengunggah banyak kutipan kata inspiratif dan foto-foto yang mengambarkan kehangatan keluarga di akun Instagram-nya dengan 15 ribu pengikut. Jika dibandingkan dengan Melania yang sebentar lagi akan menjadi ibu negara, pengikut akun Instragram-nya hanya 12 ribu.
Tak hanya itu, Ivanka juga ikut serta menjalankan bisnis keluarga seperti hotel dan mengelola organisasi milik keluarga Trump bersama adiknya, Eric dan Donald Junior. Ibu tiga anak itu juga telah mengeluarkan brand fesyen sendiri dengan mengusung tema #Womenwhowork.
Politikus masa depan
Pada Agustus lalu, Donald Trump sempat ditanya First Coast News terkait dengan pemilihan menteri perempuan yang akan ditunjuk dalam kabinet jika ia terpilih.
Dia menjawab, "Kita punya banyak pilihan yang beragam, tapi banyak orang minta masukkan Ivanka, masukkan Ivanka."
Ivanka diakui memang belum mempunyai kemampuan politik yang mumpuni. Relasinya dengan Gedung Putih tentunya membuka kemungkinan itu.
Ivanka merupakan anak kedua dari istri pertama Donald Trump, Ivana. Ivanka menikah dengan seorang pria Yahudi Jared Kushner pada 2009.
Pasangan itu dikaruniai tiga anak, yaitu Arabella Rose, 5, Joseph Frederick Kushner, 3, dan Theodore James, 5 bulan.
Selain mengasuh tiga anak, Ivanka kini sibuk mengurus organisasi Trump. Bersama Kushner, sang ayah yang terpilih menjadi presiden AS menunjuknya menjadi Wakil Presiden Organisasi Trump. Sementara itu, Donald Jr dan Eric juga masuk jajaran direksi. (H-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved