Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
TUAN rumah Mata Najwa, Najwa Shihab, 38, telah beberapa kali kedatangan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), 49, sebagai narasumbernya. Pada Sabtu (4/6), dalam Mata Najwa on Stage di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Ahok akan hadir kembali. "Mata Najwa beberapa kali melakukan wawancara dengan Ahok. Yang jelas Ahok itu tokoh yang kontroversial. Daya tarik dan daya tolaknya itu sama besar. Kalau wawancara dengan Ahok itu selalu seru," kata Najwa saat berbincang dengan Metrotvnews.com di Jakarta.
Menurur Najwa, tipikal Ahok yang ceplas-ceplos saat bicara memang berbeda dari sebagian besar politikus atau pejabat lain. Akan tetapi, karakter itu justru memudahkan Najwa dalam membawakan acara. "Kalau mewawancarai Ahok tidak perlu trik. Tanya apa adanya juga dia akan menjawab apa adanya," ucap Najwa seraya tertawa.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved