Rustam Effendi Promosi lewat Film Destiny

RF/H-5
19/5/2016 05:30
Rustam Effendi Promosi lewat Film Destiny
(ANTARA/MUHAMMAD ADIMAJA)

GUBERNUR Provinsi Bangka Belitung, Rustam Efendi, 59, ingin film Destiny karya sutradara Walmer Sitohang dapat mengangkat dan mempromosikan pariwisata Pulau Bangka seperti film Laskar Pelangi di Belitung.

Dengan demikian, para wisatawan akan tahu, selain Belitung, ternyata pariwisata di Pulau Bangka patut untuk dikunjungi.

"Mungkin selama ini wisatawan mengira objek pariwisata yang indah hanya di Belitung. Padahal, Belitung dan Bangka satu kesatuan yang tak terpisahkan sebab banyak sekali keindahan objek wisata di Bangka untuk dikunjungi," kata Rustam.

Dalam film juga ditonjolkan kebudayaan Melayu dan diperlihatkan lokasi lahan bekas tambang yang dapat dijadikan destinasi pariwisata yang diperkaya ragam corak air.

Saat ini film Destiny masih dalam masa produksi dan dijadwalkan selesai pada akhir 2016.

Dalam rencana film berdurasi 90 menit itu akan tayang selama 14 hari di Malaysia dan 60 kota di Indonesia.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya