Prince tidak Tidur selama Enam Hari

27/4/2016 08:15
Prince tidak Tidur selama Enam Hari
(AP)

PENYEBAB meninggalnya Prince perlahan-lahan mulai terkuak. Musikus yang meninggal pada 21 April lalu itu dikabarkan tidak tidur selama enam hari sebelum kematiannya. Dia terus-menerus bekerja di studio yang terletak di kediamannya, di Minnesota.

Banyak dugaan terkait dengan kematian Prince, termasuk dugaan mengonsumsi percocet, obat penghilang rasa sakit secara berlebihan. Diketahui, Prince mengalami sakit pinggang dan mengonsumsi obat tersebut.

Phillips, saudara ipar Price, ialah orang yang mengungkapkan perilaku Prince jelang kematiannya. “Dia bekerja 154 jam tanpa henti. Saya bersamanya pada akhir pekan lalu, dia saudara ipar yang baik,” kata Phillips kepada Press Association.

Mantan manajer Prince, Kerry Gordon, menanggapi pernyataan Phillips bahwa bisa saja faktor kurang tidur itu ikut memengaruhi kondisi fisik Prince hingga akhirnya meninggal. “Saya pikir enam hari tanpa tidur adalah hal yang tidak biasa dan itu bisa menjadi salah satu faktor yang menyebabkan (kematiannya).” (Dev/H-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya