Headline

Undang-Undang Cipta Kerja dituding sebagai biang keladi. Kini juga diperparah Peraturan Menteri Perdagangan No 8 Tahun 2024 yang merelaksasi impor.

Fokus

Maduro menyamakan pemilihan umum kali ini dengan salah satu pertikaian militer paling terkenal dalam perjuangan Venezuela untuk merdeka dari Spanyol.

Selena Gomez Rancang Sepatu Perempuan Tangguh

(Ant/H-1)
29/8/2018 00:00
Selena Gomez Rancang Sepatu Perempuan Tangguh
Selena Gomez Rancang Sepatu Perempuan Tangguh(AFP PHOTO / VALERIE MACON)

PENYANYI Selena Gomez akan berkolaborasi dengan brand Puma guna merilis sepatu seri DefyxSG, yang dirancangnya untuk perempuan kuat di seluruh dunia.

Lewat desainnya, pelantun Back to You itu ingin agar perempuan merasa nyaman dengan diri mereka sendiri. Perempuan berusia 26 tahun dengan nama lengkap Selena Marie Gomez tersebut ingin memberdayakan penggemarnya lewat musik dan olahraga.

"Intinya ialah untuk mengalihkan fokus dari saya. Ini tentang apa yang saya yakini dan apa yang saya pilih untuk diberikan dengan media ini (sepatu). Ini jauh lebih besar daripada saya dan itu jauh lebih besar daripada Puma. Ini tentang apa yang Anda rasakan," ujar Selena.

Menurut mantan kekasih Justin Bieber tersebut, yang ia rasakan saat ini sangat memengaruhi desain koleksi yang ia buat untuk Puma itu. Menurutnya, ia mengambil ide itu dari musik yang disukainya, serta film dan artis yang menginspirasinya.

"Saya suka belajar dari berbagai orang. Jadi, buat saya, itu berasal dari suasana hati atau momen yang saya hadapi," terangnya.

Selena menghadapi tantangan hidup setiap hari. Tahun lalu, ia menjalani transplantasi ginjal karena komplikasi penyakit lupus yang dideritanya. Baru-baru ini desainer Stefano Gabbana menyindirnya jelek dalam sebuah komentar di Instagram. (Ant/H-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dedy P
Berita Lainnya