Tatalogam Lestari Raih Top Brand Award

Sas/E-2
25/2/2017 05:01
Tatalogam Lestari Raih Top Brand Award
(MI/M Irfan)

CEO PT Tatalogam Lestari Yarryanto Rismono Koeswandi menerima Top Brand Award 2017 dari CEO Frontier & Founder Top Brand Handi Irawan pada malam anugerah Top Brand Award di Jakarta, Kamis (23/2).

PT Tatalogam Lestari mendapatkan tiga penghargaan untuk tiga merek yang dikeluarkan, yaitu Taso, Multiroof, dan Sakuraroof.

Top Brand Award diberikan kepada merek-merek yang meraih predikat Top.

Penghargaan tersebut diberikan berdasarkan penilaian yang diperoleh dari hasil survei berskala nasional dibawah penyelenggaraan Frontier Consulting Group.

Frontier Consulting Group membagi survei menjadi tiga fase dalam setahun dan Top Brand Survei menjadi omnibus survei terbesar karena melibatkan jumlah responden yang sangat besar setiap tahunnya.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya