Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memerkirakan demo besar yang rencananya dilakukan pada Jumat 4 November tidak akan memengaruhi pasar modal Indonesia.
"Saya kira tidak banyak berpengaruh ke bursa. Demo hal biasa terjadi. Jadi saya kira tidak berpengaruh," ucap Direktur Pengawasan Transaksi dan Kepatuhan BEI Hamdi Hassyarbaini, Rabu (2/11).
Menurut Hamdi, demo merupakan hal lumrah karena Indonesia merupakan negara demokrasi. Sehingga, masyarakat sah untuk meluapkan emosi mereka ketika ada sesuatu yang dinilai salah.
"Demo hal biasa, dalam negara demokrasi. Jadi kita anggap biasa, tapi kita tetap antisipasi," jelas Hamdi.
Pada Jumat (4/11), akan terjadi demonstrasi besar-besaran terkait dugaan penistaan agama oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (MTVN/OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved