Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
KENDALA anggaran membuat Kementerian ESDM hanya akan membuat satu stasiun pengisian bahan bakar gas (SPBG) pada tahun depan. Padahal, ketersediaan dari unit SPBG tersebut vital guna mendukung konversi bahan bakar fosil ke gas. “Untuk SPBG memang tahun depan kita hanya mendapatkan dana anggaran hanya cukup untuk membangun satu SPBG,” ungkap Dirjen Migas Kementerian ESDM IGN Wiratmaja di Jakarta, kemarin.
Kementerian ESDM berencana membangun 50 SPBG untuk mengejar konversi bahan bakar BBM ke gas pada 2017 nanti guna mengurangi ketergantungan terhadap impor BBM. Di 2016, Kementerian ESDM hanya membangun tiga SPBG dari rencana awal sebanyak 25 SPBG sebagai dampak pemangkasan anggaran pada APBN-P 2016.
Perkembangan pembangunan tiga SPBG itu sudah 54% dan diperkirakan rampung akhir 2016. Anggaran Kementerian ESDM di APBN-P 2016 dipangkas dari Rp8,345 triliun menjadi Rp7,741 triliun. (Dro/E-2)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved