Trade Expo Bisa Bantu Bayar Utang LN

Jes/E-1
25/8/2016 10:17
Trade Expo Bisa Bantu Bayar Utang LN
(MI/Usman Iskandar)

KEMENTERIAN Perdagangan berharap Trade Expo Indonesia (TEI) yang akan diadakan pada Oktober mendatang dapat ikut membantu pemerintah dalam membayar utang luar negeri. Loh, apa hubungannya?

Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag Arlinda pun menjelaskan runutannya. Kata dia, TEI 2016 diharapkan mendongkrak nilai ekspor Indonesia di akhir tahun. Dengan begitu, pertumbuhan ekonomi bisa naik dan dapat memacu pembayaran utang luar negeri.

“Inilah bagian dari upaya kita membantu pemerintah membayar utang luar negeri. Kita ingin promosi dan pameran menjadi salah satu fokus kita untuk meningkatkan ekspor. Makanya, kita undang Kadin untuk meningkatkan ekspor di tengah suasana ekonomi yang sulit,” ucap Arlinda di Jakarta, kemarin.

Dia menargetkan TEI 2016 yang akan digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, itu bisa meraup transaksi barang hingga US$800 juta. Target itu tidak jauh berbeda dari realisasi transaksi barang pada TEI 2015 yang mencapai US$857,3 juta.

Target tersebut, kata dia, salah satunya akan berasal dari misi pembelian kayu ringan oleh Import Promotion Desk (IPD) Jerman. Selain itu, sejumlah pembeli sudah bersepakat menandatangani nota ke-sepahaman dengan beberapa perusahaan Indonesia saat TEI 2016 berlangsung. Antara lain perusahaan furnitur dan seafood asal Amerika Serikat dan perusahaan mainan anak asal Jerman.

“Nigeria, Australia, dan Palestina juga sudah menyiapkan rencana penandatanganan MoU saat TEI nanti,” ucap Arlinda.

Senada, Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P Roeslani menilai pameran produk Indonesia penting untuk mendongkak nilai ekspor nasional. Pemerintah harus gencar mencari terobosan menggaet pasar global dan mencari alternatif lain di luar ekspor komoditas.

“Kita pun mau mencari alternatif lain, baik dari produk, bahan baku, dan konsumennya. Kita harus cari pasar baru ke Afrika,” ujar Rosan di tempat sama.

Dia berharap dengan TEI tidak hanya transaksi barang yang naik, tapi juga investasi di Tanah Air bisa meningkat. Kadin, ujarnya, bersedia mencarikan mitra kepada calon investor yang mau berinvestasi. (Jes/E-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ricky
Berita Lainnya