Headline
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Surya Paloh tegaskan Partai NasDem akan lapang dada melakukan transformasi regenerasi.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Indopay Merchant Services (Indopay) menggandeng perusahaan penyedia jasa pembayaran elektronik real time dan solusi perbankan, ACI Worldwide, melalui layanan UP eCommerce Payments Solution. Anak perusahaan penyedia jasa perbankan Indonesia, PT Abhimata Persada, itu membuka jalan bagi e-commerce Indonesia untuk menjajaki pasar global.
CEO of Indopay, Darwin Sariaatmadja, menjelaskan pasar e-commerce di Indonesia saat ini ialah yang kedua terbesar di Asia, dengan pertumbuhan 33% per tahun. Namun, hambatan utama saat ini ialah keterbatasan mengaplikasikan metode pembayaran lokal dan proses pembayaran transaksi lintas negara.
"Dengan platform ini, e-commerce Indonesia langsung punya akses, sebenarnya enable e-commerce di Indonesia untuk menerima pembayaran dari luar. Jadi, kartu lokal yang kerja sama dengan Indopay bisa dipakai di luar, kartu luar juga bisa dipakai di sini untuk transaksi," kata CEO of Indopay Darwin Sariaatmadja di Jakarta, kemarin.
Melalui platform Indopay, pelaku pasar e-commerce dalam negeri dengan cepat dapat memperluas transaksi dari mana pun di dunia dengan jaringan global ACI Worldwide dengan lebih dari 350 metode pembayaran di lebih dari 160 negara dan total transaksi US$14 trilun setiap hari. Sistem pembayaran itu didukung kemampuan pencegahan penipuan global yang andal.
General Manager ASEAN and North Asia ACI Worldwide, Lesile Choo, mengatakan Asia Tenggara, terutama Indonesia, ialah pasar dengan bisnis e-commerce yang tengah bertumbuh pesat. (Adi/E-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved