Sensus Ekonomi Perlihatkan Pertumbuhan Usaha

Jes/Ire/BB/DG/X-5
02/5/2016 06:05
Sensus Ekonomi Perlihatkan Pertumbuhan Usaha
(ANTARA/Aloysius Jarot Nugroho)

SENSUS ekonomi yang dilakukan Badan Pusat Statisti (BPS) mulai 1 Mei hingga 31 Mei mendatang akan memperlihatkan perkembangan usaha di Indonesia sejak 10 tahun terakhir.

Hal itu disampaikan pengamat ekonomi dari Universitas Indonesia (UI) Lana Soelistianingsih.

"Selama 10 tahun itu ada perkembangan usaha signifikan atau tidak? Misalnya, terkait dengan infrastruktur," ujarnya kemarin.

Selain itu, lanjutnya, dengan semakin terincinya sektor usaha yang disensus, dari 9 menjadi 17 sektor, sensus itu sudah mengikuti indikator pembentukan produk domestik bruto (PDB).

Dosen di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI itu pun menilai kegiatan sensus bisa menaksir perkembangan rencana pembangunan jangka panjang pemerintah.

Terkait dengan periode waktu, Lana melihat sensus sekali dalam 10 tahun tidak menjadi masalah.

Pasalnya, dalam rentang waktu tersebut, ada sensus-sensus bersinggungan lainnya, misalnya sensus industri.

"Yang mestinya diperbaiki keluarnya hasil sensus perlu dipercepat," tukasnya.

Menko Perekonomian, Darmin Nasution, mengatakan sensus ekonomi itu nantinya akan menggambarkan PDB yang bakal mengubah tahun dasar PDB pada tahun depan.

Salah satu contohnya sektor pertanian dalam PDB akan memiliki perubahan data produksi dan kondisi daya saingnya.

Darmin kemarin juga menerima tim sensus di rumah dinasnya, Jalan Widya Chandra IV, Jakarta.

"Sensusnya cuma 2 menit, saya enggak punya usaha apa-apa," ungkapnya seraya melihat stiker Sensus Ekonomi 2016 ditempel di kediamannya.

Pada kesempatan terpisah Kepala BPS Kota Sukabumi, Jawa Barat, Saman, mengatakan yang juga didata dalam sensus ekonomi ialah para pelaku usaha daring (online).

"Meskipun (bisnis online) dilakukan iseng, tetap didata," kata Saman di rumah dinas Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz.

Sementara itu, Kepala BPS Kota Cimahi, Noneng Komara, meminta seluruh pemilik usaha di wilayahnya menyediakan waktu untuk didata.

"Pengusaha tidak perlu khawatir karena datanya dijamin kerahasiaannya," jelas Noneng saat melepas petugas sensus di Jl Pojok Tengah, Cimahi.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya