Sinar Mas Wakafkan Ribuan Alquran

Sas/E-3
27/2/2016 04:10
Sinar Mas Wakafkan Ribuan Alquran
(ANTARA /WAHDI SEPTIAWAN)

DIREKTUR Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas Suhendra Wiriadinata menyerahkan Alquran kepada Pengasuh Ponpes Riyadhul Amien Buya Marqutin Al Mansyuri disaksikan Ketua PBNU Nusron Wahid dan Direktur Sinar Mas

Luktomo Sutarto di Desa Danau Lamo, Maro Sebo, Muaro Jambi, Jambi, Jumat (26/2).

Sinar Mas mewakafkan 1.000 mushaf Alquran untuk sejumlah daerah di Provinsi Jambi dan menargetkan realisasi renovasi 36 masjid di tiga provinsi, meliputi Jambi, Riau, dan Sumatra Selatan, pada tahun ini.

"Harapan kami agar target renovasi terhadap 36 masjid di tiga provinsi di Sumatra itu bisa terealisasi dengan baik, guna memberikan kenyamanan dalam beribadah," kata Direktur APP-Sinar Mas Suhendra Wiriadinata.

APP-Sinar Mas melalui dukungan pilar bisnisnya telah mewakafkan

lebih dari 400 ribu mushaf Alquran ke berbagai daerah di Indonesia sejak 2008. Mushab Alquran itu diwakafkan melalui lembaga pendidikan, organisasi kemasyarakatan, dan sosial lainnya.

Selain itu juga diwakafkan Alquran braille untuk tunanetra.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya